Madrasah Aliyah Cendekia Bangsa Pekanbaru melaksanakan kegiatan study tour di Kampus Universitas Baiturrahmah Padang pada Kamis 25 November 2021.
Pada tur tersebut MA Cendekia Bangsa hadir dengan rombongan berjumlah 60 orang yang terdiri atas 47 siswa dan 13 pembimbing atau pengajar.
Tur ini diawali dengan kunjungan dan berwisata di Masjid Baiturrahmah yang kemudian dilanjutkan dengan pertemuan bersama civitas akademika Unbrah di Auditorium Unbrah, mulai dari Rektor, Wakil Rektor dan Kepala Lembaga.
Bahkan dalam kesempatan tersebut juga kedua institusi melakukan penandatanganan Nota Kesepahaman kerja sama untuk mengikat hubungan ke depannya.
Selain itu juga dilaksanakan penayangan dan presentasi kampus Unbrah oleh Wakil Rektor I Unbrah Dr. rer. nat. Ir Syafrimen Yasin, M.S, M.Sc.
Di akhir kegiatan dilaksanakan foto bersama dan dilanjutkan dengan tur studi kampus dengan mengelilingi gedung kampus baru Unbrah, Fakultas Kedokteran di Kampus By Pass Aie Pacah.
Kepala Sekolah MA Cendekia Bangsa Lisata, S.Pd.I berharap siswa yang baru kelas satu saat ini dapat segera lulus nantinya dan memilih kampus Unbrah sebagai tempat lanjutan studinya.
Sedangkan Rektor Unbrah Prof. Dr. Ir. Musliar Kasim, M.S berharap siswa-siswa MA Cendekia Bangsa sukses dan nantinya bisa juga masuk Unbrah usai lulus.