Pusat Pengembangan Karier dan Kewirausahaan (P2K2) Universitas Baiturrahmah (Unbrah) menggelar workshop dalam jaringan dengan judul “Strategi Mempersiapkan Diri Memasuki Dunia Kerja Era Industri 4.0” pada Sabtu 26 Juni 2021.
Kegiatan dengan menggunakan aplikasi ZOOM tersebut menghadirkan dua narasumber virtual yakni Yanwar Arief, M.PSi.Psikolog yang merupakan Ketua Himpunan Ikatan Mahasiswa Psikologi Seluruh Indonesia (HIMPSI Riau) dan Mya Yuwanita Suhanda, SE, MM yang merupakan dosen Prodi Kewirausahaan Unbrah.
Sebelum pemaparan keduanya, kegiatan dibuka oleh Rektor Unbrah Prof. Dr. Ir. Musliar Kasim, M.S. Menurut rektor manfaat kegiatan ini dapat membuka cakrawala tentang dunia kerja bagi mahasiswa yang menjadi peserta.
Mahasiswa mendapatkan tips dan trik untuk masuk dunia kerja sebab kedua narasumber cukup berpengalaman dalam dunia kerja.
Sementara dalam pemaparannya Yanwar Arief lebih menekankan pengetahuan tentang pembuatan cv, surat lamaran atau bahan-bahan yang disiapkan sebelum melamar kerja.
Kemudian dosen Universitas Islam Riau tersebut juga memberikan tips persiapan wawancara termasuk pernyataan yang harus disiapkan bila mendapat pertanyaan saat interview tersebut.
Dalam hal ini juga Yanwar Arief menjabarkan tiga hal yang diperlukan saat melamar kerja hingga masuk dunia kerja. tiga hal tersebut yakni Knowledge atau pengetahuan, skill atau kemampuan dan Attitude atau sikap.
Dalam hal skill menurutnya perlu memiliki banyak kemampuan karena dunia kerja menuntut kita multitasking meski pada bidang yang sama.
Hal lain yang disampaikan terutama saat melamar kerja yakni saat mencantumkan media sosial yang dimiliki kontennya tidak berlebihan. Sebab sebagian besar Human Resources Development (HRD) juga melihat media sosial sebagai acuan diterimanya seseorang menjadi karyawan.
Hal senada disampaikan narasumber kedua Mya Yuwanita yang juga menekankan pentingnya persiapan saat akan melamar kerja, interview dan sudah diterima kerja.
Dalam hal ini Mya juga menampilkan contoh-contoh surat lamaran kerja, cv dan bahan untuk melamar kerja lain.
Selain pengetahuan kedua narasumber juga menyampaikan pengalaman hidupnya seperti Mya yang pernah berkecimpung di dunia perbankan nasional.
Kegiatan ini ditutup dengan tanya jawab antara narasumber dan peserta yang sebagian besar merupakan mahasiswa Unbrah.
Kegiatan ini dimoderatori oleh Sagita Yudha S.Si, M.Tr.Kes.