Training Ormawa FK Unbrah.Fakultas Kedokteran Universitas Baiturrahmah menggelar kegiatan training dasar organisasi mahasiswa yang diselenggarakan pada 26 hingga 27 Desember 2020 secara daring melalui aplikasi ZOOM.
Kegiatan ini menghadirkan empat pemateri yang memiliki pengalaman dalam bidang organisasi mahasiswa dan memiliki banyak prestasi selama mahasiswa.
Keempat pemateri itu yakni M. Atiatul Muqtadir yakni mahasiswa UGM pernah menjadi Presiden Mahasiswa “Kampus Biru” tersebut pada 2019. M. Atiatul menyampaikan tentang “Aktivis Kampus dan Peranannya dalam Organisasi Mahasiswa.
Kemudian ada Dosen Universitas Negeri Padang, Dr. Nofrion S.Pd, M.Pd yang menyampaikan bahasan tentang “Menjadi Speaker dan Announcer Hebat Serta Komunikatif Dalam Berorganisasi”. Lalu ada Dosen Universitas Andalas yang juga merupakan Wakil Dekan II Teknologi Informasi Hasdi Putra, ST , MT yang menyampaikan topik tentang “Managerial Kegiatan Ormawa Dalam Birokrasi”.
Terakhir ada Rahmat Hidayat, ST yang merupakan salah satu pemuda pelopor Sumbar pada tahun 2019 yang juga pencipta Talempong Elektrik. Uncu sapaan akrabnya menyampaikan terkait “Management Event Kampus yang Kreatif dan Inovatif”.
Dekan Kedokteran Unbrah Prof. dr. Amir Muslim Malik, mengatakan kegiatan pelatihan kepemimpinan mahasiswa amat baik untuk membentuk karakter dan kepribadian mahasiswa selama bergaul dan berorganisasi di kampus.
Mahasiswa akan terbiasa dalam menyusun rencana dan merealisasikan tujuannya dalam berorganisasi.
Sementara itu dilansir dari rilis yang diterima dari panitia kegiatan ini bertujuan memberikan pelatihan dan pemahaman kepada pengurus baru ormawa di Fakultas Kedokteran yang baru dilantik.
Secara garis besar latar belakang kegiatan ini antara lain karena mahasiswa berperan penting dalam proses kegiatan ekstrakurikuler di kampus. Dalam proses pembelajaran setiap mahasiswa memiliki organisasi mahasiswa untuk mencapai prestasi yang maksimal. Apabila proses pembimbingan berjalan optimal, maka proses non akademik juga bisa meningkatkan prestasi mahasiswa.
Ormawa berfungsi sebagai sumber informasi baik akademik maupun non akademik di lingkungan kampus serta penunjang semangat mahasiswa dalam meningkatkan soft skill dan hardskill. Pembina ormawa juga berperan sebagai penampung penerima kesulitan dari mahasiswa memberikan petunjuk kepada mahasiswa dalam menyususn rencana program kerja yang efektif dan efisien.
Sub Bag kemahasiswaan juga memantau kegiatan ormawa dan juga mendorong mahasiswa untuk berprestasi lebih baik.
Dalam pelaksanaannya masih ada pengurus atau ormawa yang masih belum memahami fungsi dan perannya dengan baik sebagai seorang aktivis kampus atau organisator.
Sejauh ini, peran fungsi ormawa di Fakultas Kedokteran Universitas Baiturrahmah, yaitu hanya sebatas pengurus yang punya ruang sekretariat dan PDH (Pakaian dinas harian), sehingga peran serta fungsinya menjadi tidak optimal. Beberapa ormawa juga memiliki kesulitan dalam berkomunikasi dengan pimpinan, pembina, birokrat, dan orang yang baru dijumpai.
Kegiatan ini diikuti kurang lebih 150 orang anggota Ormawa di lingkungan FK Unbrah.