Korps Sukarelawan PMI Universitas Baiturrahmah mendapat juara tiga di nomor perlombaan pada kegiatan Gerakan Mahasiswa Relawan UIN Imam Bonjol (Gemari) 2019 pada 28 September hingga 4 Oktober 2019 di Kampus II UIN Padang.
KSR PMI Unbrah memperoleh juara tiga dari lomba Manajemen Tanggap Darurat Bencana dan Tari Minang Kreasi.
Unbrah hanya takluk dari KSR PMI UNP dan UIN di Manajemen Tanggap Darurat Bencana yang berada di posisi 1 dan 2. Kemudian di Tari Minang Kreasi UIN yang menjadi juara 1 mengungguli UNP dan Unbrah.
Komandan KSR PMI Abdul Halim mengatakan capaian ini patut disyukuri karena KSR PMI Unbrah mampu bersaing dengan KSR kampus negeri yang memiliki prestasi mentereng dan pengalaman banyak.
Meski memperoleh peringkat tiga kata Abdul, capaian di bidang Manajemen Tanggap Darurat Bencana membuktikan KSR PMI Unbrah siap ikut membantu dalam penanggulangan bencana.
Dalam Gemari tersebut Unbrah mengikuti tujuh nomor cabang dan hadiah telah diberikan pada tanggal 4 Oktober 2019 saat penutupan Gemari 2019.