Semua delegasi Unggah ikut foto bersama.

Sebanyak 19 delegasi dari Universitas Baiturrahmah (Unbrah) berpartisipasi sebagai oral presenter dalam International Conference on Emerging Trends in Management, Technology, Social and Health Sciences (ICETMTSHS) 2nd yang diselenggarakan oleh Lincoln University College Malaysia 22-23 April 2025. Keterlibatan ini merupakan bagian nyata dari implementasi Memorandum of Understanding (MoU) dan Memorandum of Agreement (MoA) antara Lincoln University College Malaysia dengan Universitas Baiturrahmah, khususnya Fakultas Ilmu Kesehatan (Fikes) dan Fakultas Kedokteran (FK).

Penandatanganan MoU dan MoA antara kedua institusi dilakukan pada 20 November 2024 di kampus Lincoln University College Malaysia, menandai dimulainya kerja sama strategis di bidang pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat bertaraf internasional. Kolaborasi ini diharapkan memperluas jaringan internasional, meningkatkan kapasitas akademik, serta memberikan kontribusi nyata bagi mahasiswa, dosen, dan masyarakat luas.

Rektor Unbrah diberikan plakat dan sertifikat

Dalam sambutannya pada pembukaan konferensi, Rektor Universitas Baiturrahmah, Prof. Dr. dr. Musliar Kasim, M.S., menyampaikan apresiasi atas kolaborasi yang telah terjalin. Beliau menegaskan pentingnya kerja sama global untuk menghadapi tantangan di bidang manajemen, teknologi, sosial, dan kesehatan. Rektor juga menyoroti bahwa konferensi ini menjadi platform penting untuk pertukaran ide, membangun jejaring, serta menghasilkan solusi berdampak luas lintas negara.

“Kami sangat bangga dapat bermitra dengan Lincoln University College Malaysia dalam penyelenggaraan konferensi ini. Kolaborasi ini mencerminkan semangat persatuan, keberagaman, dan inovasi yang menjadi kunci kemajuan dalam menghadapi isu-isu global,” ujar Prof. Dr. Ir. Musliar Kasim, M.S.

Delegasi Unbrah yang terdiri dari dosen dan peneliti Fikes dan FK mempresentasikan hasil penelitian mereka secara lisan.

Dr dr Dita Hasni memperoleh sertifikat dan plakat.

Pada konferensi ini, Rektor Universitas Baiturrahmah mendapat kehormatan menyampaikan sambutan sebagai welcoming speech of collaborator. Sementara itu, Kepala LPPM Unbrah Dr. dr. Dita Hasbi, M.Biomed diundang sebagai keynote speaker, menandai pengakuan atas kontribusi akademik Unbrah di tingkat internasional. Selain itu, momen ini juga menjadi ajang silaturahmi dan dokumentasi bersama Pro Chancellor Lincoln University College, Prof. Datuk Hjh Bibi Florina Abdullah, yang semakin mempererat hubungan kedua institusi.

Keikutsertaan delegasi Unbrah dalam ICETMTSHS 2nd Lincoln University Malaysia adalah bukti nyata komitmen Unbrah dalam memperkuat kolaborasi internasional, meningkatkan kualitas pendidikan, serta menghasilkan inovasi yang relevan dengan kebutuhan global. Harapannya, sinergi ini akan terus berlanjut dan membawa manfaat luas bagi civitas akademika dan masyarakat.