Foto bersama

Imam dan Qori Masjidil Haram Mekkah Arab Saudi Syekh Abdurrahman Al Ausy melakukan kunjungan ke Universitas Baiturrahmah Padang pada Kamis 27 Maret 2025.

Kedatangan imam masjid yang sering mengisi Murottal di channel Masjidi Haram ini didampingi Gubernur Sumbar Mahyeldi dan disambut Ketua Yayasan Pendidikan Baiturrahmah Hj Maizarnis beserta pengurus Yayasan Pendidikan Baiturrahmah serta Rektor Unbrah Prof. Dr. Ir. Musliar Kasim, M.S beserta jajaran pimpinan di Rumah Gadang Baiturrahmah

Setelah bersilaturahmi di Rumah Gadang, Syekh Abdurrahman Al Ausy menjadi imam shalat Dhuhur di Masjid Baiturrahmah kemudian dilanjutkan dengan penyampaian tausyiah di depan jamaah masjid.

Dalam tausyiahnya Syekh mengajak jamaah untuk mendoakan sesama manusia khususnya pimpinan yang menjadi ulul azmi.

Seperti katanya di Arab Saudi yang masyarakatnya selalu mendoakan untuk para pimpinan.

Sebab sebutnya, tidak ada orang Islam di dunia ini yang tidak berdoa kepada Allah sehingga diharapkan semuanya berdoa kepada Yang Kuasa atas nikmat dan rahmat yang diberikan.

Sementara itu Gubernur Sumbar Mahyeldi juga mengajak jamaah untuk bersama berdoa untuk sesama di Bulan Ramadhan khususnya pemimpinnya.

Setelah dari Unbrah Syekh melanjutkan tur di Sumbar ke Painan Kabupaten Pesisir Selatan, setelah sebelumnya pada Subuh mengisi Tausyiah di Masjid Al Hakim Padang.