Unbrah menggelar kegiatan Kajian Dhuha secara daring pada Sabtu 21 Mei 2022 melalui Aplikasi ZOOM dengan menghadirkan Ustadz Zulfi Akmal.
Dalam Tausyiahnya Ustadz Zulfi Akmal menyampaikan tentang pemuda dan tantangan modernitas.
Menurutnya modernitas merupaka perubahan dari belum maju ke arah maju atau lebih berkembang dan sejahtera.
Di kalangan anak muda pergaulan tanpa batas yang marak saat ini menjadi sebuah tantangan modernisasi
Bukan hanya pergaulan langsung antar sesama namun pergaulan di dunia Maya seperti melalui media sosial
Terlebih yang mengkhawatirkan dan sudah kembali bermunculan adalah pergaulan bebas ala LGBT, yang amat berbahaya.
Di samping itu kemajuan teknologi menjadi tantangan lain yang perlu dicegah dengan pola hidup terukur dan bernafaskan Islam.
Ada beberapa gaya hidup yang diajarkan dalam agama untuk menangkal atau menghadapi tantangan tersebut
Pertama harus memiliki kondisi tubuh sehat, kuat, segar dan bugar.
Kedua memiliki akidah lurus dan bersih dari keyakinan syirik.
Ketiga Ibadah yang benar sesuai tuntunan tidak perlu terlalu melaksanakan ibadah dengan jumlah banyak, tapi sesuai tuntunan Allah SWT.
Apabila ini telah dilakukan kata Ustadz, Insya Allah anak muda dapat menghadapi modernitas tanpa terpengaruh pergaulan yang menyesatkan.