Lembaga Pengembangan Pengajaran dan Penjaminan Mutu (LP3M) Universitas Baiturrahmah (Unbrah) melaksanakan interview kepada civitas akademika pada hari kedua kegiatan Evaluasi Kinerja Bidang Akademik pada Kamis 18 Maret 2021. secara dalam jaringan.
Kegiatan yang merupakan lanjutan hari pertama pada Rabu 17 Maret 2021, Tim Auditor yang dibentuk LP3M melakukan interview kepada mahasiswa, dosen dan tenaga kependidikan terkait, sesuai bidang yang dievaluasi.
Sama seperti sebelumnya Tim Auditor diketuai oleh Sri Oktarina, SKM, MKM dan beranggotakan Ira Suryanis, S.ST, M.Keb dan dr. Prima Adelin, Sp.PK.
Menurut Kepala LP3M Prof. Dr. Ir.Novirman Jamarun, M.Sc tujuan melakukan interview untuk mengambil pandangan dosen, mahasiswa dan tenaga kependidikan terkait program dan realisasi kegiatan yang telah dilaksanakan BAAK, UPT Perpustakaan dan LPPM.
Dari hasil interview ini nantinya akan menjadi rekomendasi dari auditor guna melengkapi kekurangan atau temuan pada pelaksanaan evaluasi.
Sekali lagi kata Prof Novirman, evaluasi ini akan amat membantu bagi unit, lembaga atau prodi sebagai persiapan akreditasi.
Setidaknya sebagai jalan juga guna menyambut Zaman Revolusi Industri 5.0 yang lebih pada pengumpulan bank data secara online.
Dengan adanya evaluasi ini tentu setiap unit atau lembaga akan berlomba mengumpulkan data yang mungkin selama ini belum terkoordinasi dengan baik.
Selain itu tujuan interview ini untuk mengetahui pengembangan SDM di Unbrah misal sejauh mana tenaga kependidikan atau dosen dalam mengembangkan kemampuannya atas tugas atau program yang telah direncanakan.
Tentu tuntutannya agar SDM di Unbrah terus berkembang dan maju sehingga dapat menjadi pendukung utama kemajuan kampus.