SMAN 1 Padang Dominasi Juara Lomba Olimpiade Biologi Unbrah
Siswa-Siswa SMAN 1 Padang mendominasi juara Lomba Olimpiade Biologi dalam rangka menyambut Lustrum Universitas Baiturrahmah (Unbrah) ke V yang diselenggarakan di Kampus Unbrah Aia Pacah, Sabtu 16 Februari 2019.
Terdapat tiga siswa SMAN 1 Padang Dzakwanil Hakim, Fikri Alhafidz M dan Sultan Rafli berada pada peringkat pertama, kedua dan keempat pada olimpiade tersebut. Satu satunya tempat di tiga besar diisi oleh Tiva Putri Tri L dari SMAN 10 Padang.
Dzakwanil Hakim sebagai juara pertama mendapat nilai 70 dari nilai benar 70 dan salah 30, kemudian diikuti rekannya Fikri Alhafidz M dengan score 67 dan Tiva Putri Tri L dengan nilai yang sama. Ranking ditentukan oleh penilaian langsung oleh komputer.
Pada pelaksanaan Olimpiade sendiri dilakukan di Ruang Sidang Yayasan Pendidikan Baiturrahmah dan diikuti puluhan lebih SMA di Sumbar baik negeri maupun swasta. Kegiatan dimulai sejak pukul 10.00 WIB dan dibuka oleh Wakil Rektor I Unbrah Dr. rer. nat. Ir Syafrimen Yasin, M.S, M.Sc.
Ujian dilaksanakan selama 100 menit dengan 100 soal dan kemudian langsung diumumkan tepat pukul 13.30 WIB. Usai pengumuman Wakil Rektor I menyerahkan piagam, hadiah dan sertifikat kepada pemenang.